Evolis Zenius adalah printer id card keluaran terbaru tahuin 2011 dari Evolis perusahaan kelas dunia yang berada di Eropa. Evolis Zenius ditujukan untuk pangsa kelas entry level. Berprinsip pada kesederhanaan dan kualitas, Evolis Zenius menawarkan kelebihan-kelebihan sebagai nilai tambah yang menciptakan standar baru dalam percetakan kartu id card. Evolis Zenius menjadi solusi untuk membuat kartu id card satu sisi (single sided) berkualitas tinggi dalam satu warna (monochrome) atau penuh warna (full color) dan kartu dengan teknologi kode untuk beragam penggunaan kartu pegawai, kartu kontrol akses, kartu pembayaran, kartu transportasi, kartu mahasiswa, kartu discount, dsb.
Evolis Zenius hadir dengan dua inovasi besar yaitu:
- Software Evolis Premium Suite® yang merupakan bagian utama dari printer kartu Evolis baru. Arsitektur software ini menyediakan “Print Center”, sistem cetak dan konfigurasi yang mengawasi komunikasi antara printer dengan penggunanya. Operasi printer dapat diatur dari adanya user interface dan pesan yang muncul mengenai status percetakan, ketersediaan ribbon dan perawatan (cleaning). “Printer Manager” ini juga memberikan akses langsung ke Web Pusat Dukungan Evolis yang tersedia setiap saat (24 jam selama 7 hari)
- Pilihan produk Evolis High Trust® didisain secara khusus untuk memberikan kinerja tampilan grafis terbaik dan kemudahan penggunaan. Pemasangan ribbon menjadi sangat mudah dengan chip terintegrasi, Evolis Zenius secara otomatis akan mendeteksi tipe ribbon dan mengatur semua setelan dengan sesuai.
Evolis Zenius adalah printer id card dengan konsumsi listrik terendah! Evolis Zenius telah mendapatkan sertifikasi ENERGY STAR dan memenuhi panduan konsumsi energi hemat dari ErP European Directive. Ini adalah printer eco-design pertama dengan fitur optimal. Ergonomis, ringan (hanya 3,3 kg), ramping, simpel dan tidak berisik (hanya 46dB(A)) adalah beberapa keunggulan Evolis Zenius. Spesifikasi lebih lengkap anda bisa download brosur Evolis Zenius di TokoRibbon.Com. Dengan mesin id card ini membikin id card akan lebih optimal.
Sebagai perbandingan baca: Evolis Zenius vs Evolis Primacy.
Dapatkan harga Evolis Zenius murah bergaransi resmi serta ribbon Evolis Zenius, cleaning kit Evolis Zenius dan kartu pvc di TokoRibbon.Com.